Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kunci Jawaban Buku Tematik Tema 4 Kelas 6 Halaman 119, 120, 121, 122, 123, 124

Kunci Jawaban Buku Siswa Tema 4 Kelas 6 Halaman 119, 120, 121, 122, 123 - Kunci jawaban Tema 4 merupakan alternatif isian dari soal-soal yang terdapat pada buku paket tematik siswa Kelas 6 Gelobalisasi Subtema 3 Globalisasi dan Cinta Tanah Air Pembelajaran 4 tepatnya terdapat pada halaman 119, 120, 121, 122, 123

Selain membahas tentang jawaban soal-soal, terdapat juga rangkuman materi Tema 4 Kelas 6 SD/MI Kurikulum 2013 (K13) yang terdapat pada Pembelajaran 4 Subtema 3.

Kunci jawaban tematik Tema 4 Kelas 6 pada Subtema 3 Pembelajaran 4 terdiri dari 2 muatan pelajaran yaitu Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), dan Bahasa Indonesia.

Dengan adanya pembahasan kunci jawaban soal yang terdapat pada buku siswa seperti ini diharapkan dapat membantu peserta didik khususnya siswa Kelas 6 SD/MI dalam melatih keterampilan menjawab soal Tema 4 yang nantinya berguna pada saat penilaian harian (PH), penialain tengah semester (PAS), penilaian akhir tahun (PAT), maupun pada saat mengerjakan tugas pekerjaan rumah (PR)

Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 6 subtema 3 pembelajaran 4

Kunci jawaban Kelas 6 Tema 4

Ayo Membaca


Aku Cinta Produksi Indonesia


Lihat di sekitarmu. Perhatikan baju, sepatu olahraga, atau tas yang kamu dan temanmu gunakan. Tentu ada sebagian dari kalian yang memakai banyak barang-barang produksi luar negeri dengan berbagai merek terkenal. Terutama kalian yang tinggal di kota-kota besar. Apakah barang-barang yang kalian pakai ada yang dibuat di dalam negeri? Banyak lho, baju-baju, sepatu-sepatu, atau tas-tas produksi dalam negeri yang kualitasnya sama, bahkan lebih baik dari barang sejenis produksi luar negeri.

Globalisasi membawa kemudahan dalam pertukaran produk. Kemajuan teknologi memotong berbagai biaya yang dibutuhkan dalam pengiriman produk ke negara lain. Dahulu, untuk melindungi produk dalam negerinya dari serbuan produk negara lain, pemerintah memberlakukan pajak yang tinggi untuk produk impor. Oleh karena itu, dahulu produk impor tidak terjangkau oleh masyarakat luas. Harganya mahal. Hanya segelintir masyarakat yang  mampu membelinya. Di era globalisasi, tuntutan perdagangan bebas antar- negara mengecilkan kemungkinan untuk memberlakukan pajak yang tinggi.Akibatnya, produk dalam negeri harus rela bersaing dengan berbagai merek produk luar negeri.

Siapa yang dirugikan jika produk luar negeri lebih diminati oleh masyarakat? Tentunya para pengrajin kreatif dari berbagai pelosok negeri. Teman, kerabat, saudara, atau mungkin orang tua kita sendiri dapat menjadi pengrajin yang  merugi.

Siapa yang dapat memelihara kelangsungan produksi dalam negeri? Tentu hanya kita, sang anak negeri. Sudah sepatutnya kita menghargai kreativitas saudara sendiri. Sehingga, ketika suatu hari kamu berbelanja di toko sepatu, dan dihadapkan pada pilihan sepatu buatan Indonesia atau sepatu buatan Amerika, mana yang akan kamu beli? Hanya anak Indonesia yang cinta produksi Indonesia yang akan memilih sepatu produksi dalam negeri.

Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 6 Halaman 119


Berdasarkan teks di atas identifikasi kosakata nonbaku dan ubahlah menjadi kosakata baku.

Jawaban
kunci jawaban halaman 119

Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 6 Halaman 120


Tulislah kembali isi teks di atas dengan menggunakan bahasamu sendiri.
Gunakan kata baku dan kalimat efektif.
Jawaban
Memakai barang produksi luar negeri tampaknya sudah menjadi kebiasaan atau bahkan kebanggaan bagi banyak orang Indonesia. Masih banyak orang yang menyangka hal ini wajar karena kualitas produk-produk luar negeri dinilai lebih baik daripada produk asli Indonesia. Pada kenyataannya, ada banyak produk asli Indonesia yang kualitasnya menyamai atau bahkan melebihi produk luar negeri.

Jumlah masyarakat yang banyak menggunakan produk luar negeri tidak terlepas dari dampak globalisasi. Globalisasi menjadi arus dagang antarnegara menjadi jauh lebih mudah. Barang-barang dari berbagai negara dapat dengan mudah masuk ke negara lain. Metode menerapkan pajak impor yang tinggi pun sudah tidak bisa lagi digunakan karena pemerintah suatu negara dapat dikenakan sanksi oleh WTO, selain mengurangi kepercayaan dunia pada negara tersebut. Akibatnya langsung terasa. Produk asli Indonesia harus bersaing dengan produk luar negeri. 

Jika kita terus menggunakan produk luar negeri, maka dampak luar biasa akan dialami para produsen, termasuk para pengrajin kreatif, dalam negeri. Penjualan mereka menurun dan kualitas hidup mereka pun akan menurun. 

Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 6 Halaman 121, 122


Ayo Berdiskusi


Bersama dengan kelompokmu, diskusikan pertanyaan berikut.

1. Mengapa kita harus cinta produk Indonesia?
Jawaban
Kita harus mencintai produk indonesia agar mempertahankannya dari serbuan produk luar negeri dan menjaga kedaulatan bangsa.

2.Apa contoh tindakan dari cinta produk Indonesia?
Jawaban
Menggunakan batik, membeli buah dari petani lokal, dan membeli bahan makanan lokal.

3.Apa yang terjadi jika kita lebih banyak membeli barang dari luar negeri?  
Jawaban
Para produsen lokal akan mengalami kesulitan dalam memasarkan produk mereka dan mengalami kerugian yang berujung pada lemahnya ekonomi nasional.

4.Apa yang akan terjadi jika lebih banyak menggunakan produk Indonesia?  
Jawaban
Ekonomi indonesia akan semakin kuat karena tingkat konsumsi yang tinggi didukung oleh semakin rendahnya impor barang dari luar negeri.

5.Apa dampak cinta produk Indonesia bagi para pengrajin dalam negeri?  
Jawaban
Produk mereka semakin terkenal dan mendapatkan modal untuk berkembang.

6.Apa dampak cinta produk Indonesia bagi kemajuan perekonomian bangsa Indonesia?  
Jawaban
Ekonomi indonesia akan semakin meningkat dan tahan terhadap tekanan global.

7.Bagaimana dengan kamu, apakah kamu sudah menggunakan produk Indonesia? Ceritakan pengalaman mu
Jawaban
Ya, saya sudah menggunakan produk indonesia berupa buah-buahan  indonesia seperti pepaya, manggis, dan lain-lain. Selain itu, saya membelinya langsung dari petani lokal di pasar bukan di supermarket.

Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 6 Halaman 123


Ayo Mencoba


Perhatikan gambar berikut.

kunci jawaban tema 4 kelas 6


1. Hitunglah luas permukaan bangun 1.
Jawaban
sisi bangun 1 adalah 6 cm, maka luas permukaannya adalah:
6 x sisi² = 6 x 6² = 6 x 36 = 216 cm²

2. Hitunglah luas permukaan bangun 2.
Jawaban
sisi bangun 2 adalah 6 cm, maka luas permukaannya adalah:

6 x sisi² = 6 x 6² = 6 x 36 = 216 cm²

Untuk menghitung luas permukaan balok, kita perlu menghitung salah satu luas semua sisi balok dan mennjumlahkannya.

Maka luas permukaan kubus = 2 x panjang x lebar + 2x panjang x tinggi + 2 x lebar x tinggi

3. Hitunglah luas permukaan bangun 3.
Jawaban
Panjang bangun 3 adalah 12 cm, lebarnya adalah 6 cm dan tingginya adalah 6 cm

Maka luas permukaan balok adalah

2 x 12 x 6 + 2 x 12 x 6 + 2 x 6 x 6

= 144 + 144 + 72 = 360 cm²

4. Apa hubungan antara luas permukaan bangun 1, bangun 2, dan bangun 3.
Jawaban
Apa hubungan antara luas permukaan bangun 1 bangun 2 dan bangun 3?  luas permukaan bangun 1 = luas permuakaan bangun 2 karena memiliki bangun yang sama dan ukuran yang sama, luas permukaan bangun 3 adalah luas permukaan gabunan bangun 1 dan bangun 2 sehingga dari perhitungannya kita lihat luas sisi mendatar kubus tersebut adalah 2 x luas sisi kubus pada bangun satu atau 2.

5. Apa yang bisa kamu simpulkan tentang luas permukaan bangun gabungan?
Jawaban
Yang bisa kita simpulkan tentang luas permukaan bangun gabungan adalah luas permukaan bangun 3 = luas permukaan bangun 1 + luas permukaan bangun 2 - 2 x luas tutup samping. Hal ini karena ketika kita menggabungkan 2 buah kubus yang seukuran, sisi di sebelah kiri kubus 2 dan sisi di sebelah kanan kubus 1 akan berhimpitan dan hilang.

Oleh karena itu luas bangun gabungan adalah  luas permukaan bangun 1 + luas permukaan bangun 2 - 2 x luas tutup samping

Kita buktikan luas bangun 1 = luas bangun 2 = 216 cm²

maka luas bangun 1 + bangun 2 adalah 432 cm²

luas bangun gabungan adalah  luas permukaan bangun 1 + luas permukaan bangun 2 - 2 x luas tutup samping = 432 cm² - 2x6x6 = 432 cm² - 72 cm² = 360 cm²

Hitunglah luas permukaan bangun berikut.

tema 4 kelas 6
Jawaban
Luas permukaan kubus= 6×s×s

6cm×10cm×10cm= 600cm2, karena ada 2 buah kubus jadi dikalikan 2:
600cm2×2= 1200cm2

Ayo Renungkan


1. Nilai-nilai apa yang kamu pelajari hari ini?
2. Apakah kamu sudah menggunakan produk dalam negeri?

Kerja Sama dengan Orang Tua


Sampaikan kepada orang tuamu pentingnya mencintai produk dalam negeri.Sampaikan dampaknya bagi perekonomian bangsa. Buatlah rencana untu selalu menggunakan produk dalam negeri.

Demikian Artikel yang berjudul Kunci Jawaban Buku Siswa Tema 4 Kelas 6 Halaman 119, 120, 121, 122, 123


Terima kasih ya sudah membaca artikel ini, semoga pembahasan soal-soal latihan yang ada pada buku siswa Kelas 6 Tema 4 Kurikulum 2013 (K13) dapat memberikan manfaat bagi pembaca di manapun berada.

Posting Komentar untuk "Kunci Jawaban Buku Tematik Tema 4 Kelas 6 Halaman 119, 120, 121, 122, 123, 124"