Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Bab 2 Halaman 41, 42 Aktivitas 2.3
Kunci Jawaban Buku Siswa Pkn Kelas 8 Halaman 41, 42 - Kunci jawaban Ppkn Kelas 8 merupakan alternatif isian dari soal-soal yang terdapat pada buku paket Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Kelas 8 Bab 2 Menumbuhkan Kesadaran terhadap UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 Halaman 41,42.
Selain membahas tentang jawaban soal-soal, terdapat juga rangkuman materi Kelas 8 Bab 2 SMP/MTS Kurikulum 2013 (K13) yang terdapat pada buku paket Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan.
Dengan adanya pembahasan kunci jawaban soal yang terdapat pada buku siswa seperti ini diharapkan dapat membantu peserta didik khususnya siswa Kelas 8 SMP/MTS dalam melatih keterampilan menjawab soal Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (Pkn) yang nantinya berguna pada saat penilaian harian (PH), penialain tengah semester (PAS), penilaian akhir tahun (PAT), maupun pada saat mengerjakan tugas pekerjaan rumah (PR)
Kelas 8 Bab 2 Menumbuhkan Kesadaran terhadap UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945
Kunci Jawaban Pkn Kelas 8 Bab 2 Halaman 41, 42
Aktivitas 2.3
Coba kalian diskusikan secara kelompok pertanyaan berikut.
1. Apa manfaat UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 bagi warga negara serta bangsa dan negara?
1. Manfaat dari adanya UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 bagi warga negara antara lain:
- Menjadi landasan untuk mengatur seluruh warga negara
- Mengatur kepastian hukum di Indonesia
- Menjadi acuan dalam pembuatan peraturan-peraturan negara
- Menanamkan jiwa nasionalisme dan patriotisme
2. Apa akibat bagi warga negara, serta bangsa dan negara, apabila Indonesia tidak memiliki UUD?
Akibat dari warga negara serta bangsa dan negara yang tidak memiliki undang-undang dasar (UUD) adalah : Bangsa indonesia tidak memiliki arah, cita-cita dan tujuan, serta stabilitas negara akan hancur
3. Apa kesimpulan yang dapat kalian rumuskan tentang arti penting UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945?
Kesimpulannya adalah pentingnya warga negara mengetahui dan mengimplementasikan uud 1945 dalam kehidupan sebagai pedoman, tujuan, landasan, dan arah bangsa dalam membuat kehidupan berbangsa tertib dan teratur.
4. Tulislah hasil diskusi kalian dalam tabel berikut.
1. Hak warga negara : mendapatkan pendidikan
Bentuk Aturan dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Pasal 31 UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yaitu setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan sesuai dengan tujuan Negara Kesatuan Republik Indonesia dalam Alinea keempat : pemerintah negara indonesia antara lain berkewajiban mencerdaskan kehidupan bangsa.
Manfaat Diatur oleh UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Setiap warga negara dijamin haknya untuk mendapatakan pendidikan sesuai dengan ketentuan yang diatur pemerintahan.
Apabila Tidak Diatur dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Warga negara tidak mendapat pendidikan yang layak, kurang merata pendidikan bagi masyarakat dan yang terburuknya adalah tingkat buta huruf semakin meningkat.
2. Hak warga negara : Beragama dan Beribadah
Bentuk Aturan dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Diatur dalam Pasal 28 Ayat 1 UUD 1945, Pasal 29 Ayat 2 UUD 1945, yang menyatakan bahwa negara berdasar atas Ketuhanan yang Maha Esa dan Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing -masing dan untuk beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya.
Manfaat Diatur oleh UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Warga negara dijamin keamanannya dalam melaksanakan ibadah serta dijamin haknya dalam memilih agama dan kepercayaan sesuai keinginannya.
Apabila Tidak Diatur dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Terjadi konflik antar agama
3. Hak warga negara : Perlindungan Hukum
Bentuk Aturan dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Diatur dalam Pasal 28D Ayat (1) UUD Tahun 1945 "Setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan, perlindungan dan kepastian yang adil serta perlakuan yang sama di hadapan hukum"
Manfaat Diatur oleh UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Semua warga indonesia hak-haknya dijamin dan dilindungi oleh hukum dan undang-undang yang berlaku dan semua warga indonesia mempunyai kedudukan yang sama dimata hukum.
Apabila Tidak Diatur dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Terjadi ketidakadilan dimana-mana, hak-hak seseorang tidak dihargai
4. Hak warga negara : Memilih dan Dipilih
Bentuk Aturan dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Diatur dalam Pasal 1 ayat (2), Pasal 2 ayat (1), Pasal 6A (1), Pasal 19 ayat (1) dan Pasal 22C (1) UUD 1945, ketentuan-ketentuan tersebut menunjukkan adanya jaminan yuridis yang melekat bagi setiap warga negara indonesia untuk dapat melaksanakan hak pilihnya.
Manfaat Diatur oleh UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : hak memilih dan dipilih dijamin oleh negara, warga dapat memberikan suara dalam pemilihan umum.
Apabila Tidak Diatur dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Aspirasi rakyat tidak terwakilkan, sistem demokrasi tidak berjalan lancar.
5. Hak warga negara : Berserikat dan Berpendapat
Bentuk Aturan dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Diatur dalam pasal Pasal 28 E ayat 3 UUD 1945 yang menjamin kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan tulisan.
Manfaat Diatur oleh UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Hak untuk mengeluarkan pendapatnya dijamin dan dilindungi oleh negara, rakyat dapat memberikan kritik secara aspirasi terhadap kinerja pemerintah.
Apabila Tidak Diatur dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 : Kebebasan dalam berserikat, mengeluarkan pendapat, dan berkumpul akan menjadi terbatas dan demokrasi menjadi kurang bisa dimaksimalkan.
Baca juga : Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Bab 2 Halaman 44
Terima kasih sudah membaca artikel ini, semoga kunci jawaban Pkn kelas 8 Bab 2 Menumbuhkan Kesadaran terhadap UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 halaman 41, 42 ini dapat memberikan manfaat bagi para pembaca di manapun berada.
Posting Komentar untuk "Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Bab 2 Halaman 41, 42 Aktivitas 2.3"